KH Sahal Mahfudz Resmi Tutup Muktamar NU

Saturday, March 27, 2010

Sabtu, 27 Maret 2010 | 22:14 WIB
TRIBUN TIMUR/ABBAS SANDJI
Dua peserta Muktamar NU melintas di depan baliho di Asrama Haji Sudiang, Makassar, Sulsel, Selasa (23/3/2010).
MAKASSAR, KOMPAS.com — Rais Aam Nahdlatul Ulama terpilih, KH Sahal Mahfudz, menutup secara resmi Muktamar Ke-32 NU di Asrama Haji Sudiang, Makassar, Sulsel, Sabtu (27/3/2010) malam.
Sahal berharap muktamar kali ini bisa menjadi wadah untuk memperkuat silaturahim antarsesama nahdliyin, bukan sebagai perpecahan.
Sementara itu, Said Aqil Siradj, Ketua Tanfidz PBNU terpilih, mengatakan, NU bisa menjadi mitra bagi pemerintah selama kebijakan pemerintah berpihak pada rakyat.
Ia berjanji tidak akan terjun dan memanfaatkan NU sebagai wadah untuk berpolitik praktis. "Saya akan meneruskan hal yang baik selama kepemimpinan sebelumnya," ujar Said. (Tribun Timur/Adin Syekhuddin)

0 comments:

Post a Comment

banner125125 d'famous_125x125 ads_box ads_box ads_box