Hasyim Muzadi Mundur, KH Sahal Mahfudh Terpilih Jadi Rais Aam

Saturday, March 27, 2010
Muhammad Nur Hayid - detikNews
Makassar - KH Sahal Mahfudh terpilih menjadi Rais Aam PBNU 2010-2015. Sahal terpilih secara aklamasi setelah saingannya, KH Hasyim Muzadi, mengundurkan diri. Hasyim menyatakan pengunduran dirinya lewat surat yang disampaikan kepada panitia pemilihan.

"Bismillahirrahmanirrahim. Saya tidak bersedia dicalonkan Rais Aam," kata Hasyim dalam surat yang dibacakan KH Zein Irwanto di Ruang Muzdalifah, di Asrama Haji Sudiang, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (27/3/2010).

Setelah itu, ketua panitia pemilihan menanyakan kepada peserta apakah bisa ditetapkan secara aklamasi KH Sahal sebagai Rais Aam. "Aklamasi!" jawab ratusan muktamirin.

Setelah itu panitia menetapkan KH Sahal resmi menjadi Rais Aam. Shalawat pendukung Sahal pun langsung membahana di ruangan Muzdalifah.

Dalam tahap pencalonan sebelumnya, KH Sahal berhasil mengungguli KH Hasyim. KH Sahal mendapat 272 suara, sementara KH Hasyim mendapat 180 suara. Sementara calon yang gugur, KH Maimun Zubair hanya mendapat 29 suara.

"Hasil perhitungan yang memenuhi syarat 99 suara dukungan ada 2 orang," kata ketua panitia Muktamar NU ke-32, KH Hafid Usman di Ruang Muzdalifah

Setelah diumumkan hasil penghitungan suara, pendukung Sahal pun sempat mengusulkan aklamasi. "Aklamasi!," kompak pendukung Sahal teriak. (Rez/nrl)

0 comments:

Post a Comment

banner125125 d'famous_125x125 ads_box ads_box ads_box